Peran Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu Sekolah Melalui Pengelolaan Aset
DOI:
https://doi.org/10.51773/sssh.v3i2.297Keywords:
Peran Kepemimpinan Kepala Sekolah, Mutu Sekolah, Pengelolaan AsetAbstract
Tujuan penelitian ini adalah menggambarkan, menemukan dan menganalisis peran kepala sekolah sebagai pimpinan dalam meningkatkan mutu sekolah melalui pengelolaan aset di sekolah. Berkaitan dengan itu maka faktor-faktor yang berhubungan dengan peran kepala sekolah sebagai pemimpin dalam mengelola aset terutama pada modal manusia akan diteliti secara mendalam. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif studi kasus. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi dan studi dokumentasi baik yang dilakukan peneliti secara langsung maupun melalui bantuan dari pihak lain. Sumber data dan data penelitian didapatkan dari subjek penelitian yaitu kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru dan tenaga kependidikan. Analisis data pada penelitian ini menggunakan model Miles and Huberman. Analisis dilakukan pada saat pengumpulan data dalam periode tertentu. Pada saat wawancara peneliti sudah melakukan analisis terhadap jawaban yang diwawancarai (responden). Setelah jawaban dari responden dianalisis dan dirasa kurang puas, maka peneliti akan memberikan pertanyaan lagi sampai diperoleh data yang dihadapi kredibel. Hasil penelitian ini diharapkan kepala sekolah mampu melaksanakan perannya dalam meningkatkan mutu sekolah. Kepala sekolah merupakan motor penggerak keberlangsungan lembaga. Peran kepala sekolah sebagai pimpinan dapat diimplementasikan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai kepala sekolah dalam bidang administrasi antara lain pengelolaan pengajaran, pengelolaan kepegawaian, pengelolaan kemuridan, pengelolaan gedung dan halaman, pengelolaan keuangan dan pengelolaan hubungan dengan masyarakat sekitar. Melalui pengelolaan sumber daya aset, diantaranya modal manusia, modal sosial, modal finansial, modal agama dan budaya, modal politik, modal fisik dan modal lingkungan atau alam yang baik maka akan meningkatkan mutu sekolah sebagai pelayanan masyarakat dan murid. Sehingga sekolah mendapat kepercayaan di masyarakat.